Al Bahrain 2021

[Permisi Bang Jago]

Assalamu’alaikum warohmatullahi wabarakatuh boss, bang jago mau lewat~

“Ahlan ikhwah!”
“Wah, Al-Bahrain udah hidup lagi dari hibernasi?”

Mufiidul Bahrain sang hawaariyyun penebar manfaat udah pamit nih, semoga kemanfaatan yang telah ditebar bisa kita terima dan olah kembali untuk menjadi sesama penebar manfaat ya šŸ˜‡. Sepeninggalnya, gimana kelanjutannya ya? Selesaikah sampai disitu Al-Bahrain menjadi oase di alam FPIK ini?

Jawabannya (jelas) tidak.

Siapa ya bang jago yang mau lewat ini? Apakah sanggup menjadi “the next rahmatan lil’alamin” nya FPIK UNDIP? Di tengah pandemi ini menjadi garda terdepan muslim-muslimah fakultas marlin melawan segala kedzaliman yang terus menghampiri?

Ya. Saatnya bangkit.

Merangkul ukhuwah seluas samudera

Departemen Infokom
Navigator Kemaslahatan


Follow us in
Line: uqf6727b
ig: albahrainundip
Yt: AB projects

#AlbahrainFpikUndip #Albahrain2021 #FpikBerAkhlak #FpikBerPrestasi

Mahasiswa Undip Gelar Tabligh Akbar Demi Bangkitkan Potensi Pemuda

 

 

semarang, Untuk membangkitkan ghirah pemuda islam dalam menghadapi perubahan dunia, Kumpulan mahasiswa yang tergabung dalam UKMF Al-Bahrain FPIK Undip mengadakan acara ALIF (Al-Bahrain Islamic Fair) 2018 dengan konsep Tabligh Akbar di Masjid Kampus Universitas Diponegoro, Selasa (20/11/2018). Acara ini merupakan bagian dari acara UMF (Undip Muslim Fair) yang digelar oleh Insani (Lembaga Dakwah Kampus Undip)

ā€œPeran pemuda terutama mahasiswa sebagai agent of change untuk negara ini harus memiliki prinsip yang kuat baik dalam visi-misi hidup, keimanan dan mindset karena para pemuda Indonesia-lah yang kelak akan membawa negara ini menuju ke kehidupan yang lebih baik,ā€tandas Masā€™ul Al-Bahrain FPIK Undip, Muhammad Hafiz Maulavi Haban saat pembukaan

Dalam acara ini dimeriahkan oleh 2 pemateri yakni Ustadz Akbar Nazary Muhammad (Ketua Yayasan Majelis Dakwah Islam) yang menyampaikan materi tentang ā€œBangkitkan Ghiroh Pemuda dalam Semangat Dakwahā€. Ustadz yang berasal dari Bandung ini berpesan agar pemuda islam harus bisa menghadapi perubahan dunia yang ada dapat dilakukan dengan cara meluruskan niat setiap langkah hidup dan tetap istiqomah di Jalan Allah Swt. Lalu, Pemateri selanjutnya yakni Dr. K.H. Bahar Wirawan, S.H., MH (Presiden Direktur PT Kemilau Bintang Timur, PT Giri Jaya Indonesia, PT Warna Agung Sejahtera, dan Pengasuh Ponpes Enterpreneur Al-Baihaqy) yang menyampaikan materi tentang ā€œMuda Berkarya, Tua Bahagiaā€. Beliau berpesan bahwa prinsip hidup untuk sukses adalah DUET (Doa, Usaha, Ikhtiar, dan Tawakal) serta pemuda harus berani berwirausaha tanpa takut merugi karena itu bagian dari jalan menuju keberhasilan.

ā€œAcara ini merupakan wujud kepedulian pada pemuda yang tengah mencari motivasi terutama mahasiswa yang saat ini sering terpengaruh isu-isu yang saat ini sedang terjadi di masyarakat yang akhirnya dapat menjauhkan diri pemuda dari Allah Swt dalam semangat memajukan bangsa, kata Ketua Pelaksana ALIF 2018, Firman Fauzan Koswara.

Alhamdulillah acara berjalan lancar dan peserta dapat menerima ilmu dengan antusias.

#AlbahrainMaJid
(Mahabbah FII Jihad)
#FpikBerAkhlak
#FpikBerPrestasi
#kitaBanggaJadiRohis

“Bukan Sunnah Biasa” Ust. Ananto Tri Prasetia, S.Pd

 


Senin(20/8) bertempat di mushola kampus Fpik alhamdulillah kajian samudra dapat berlangsung kembali dengan tema ” Bukan Sunnah Biasa” yang di isi oleh Ustad kitaĀ  Ā Ust. Ananto Tri Prasetia, S.Pd

Allah mencabut hidayah darinya ketika ilmunya tidak bermanfaat, hingga ilmunya berkembang menjadi pikiran liberal.
Luangkanlah waktumu untuk mencari dan menghadiri majlis ilmu, jangan menyisihkan waktumu. begitulah sekiranya kata-kata yang mengambarkan keadaan kajian kemarin. beliau ust. Ananto menyampaikan sejumlah hal yang menarik yang dapat menjadisemangat kita dalam meningkatkan kualitas ibadah kita.

menurut beliau Pengertian sunnah merupakanĀ  Ā segala sesuatu yang bersumber dari Rasulullah yang berupa ucapan, perbuatan ataupun taqrir, sifat tubuh serta akhlak Rasulullah. beberapa sunnah yang sangat baik kita tiru dan amalkan di jaman sekarang ini semisal:

1. Memelihara wudhu
2. Mendahulukan kaki kanan mengenakan, kemudian melepas dengan kaki kiri
3. Sebelum tidur wudhu kemudian tidur dengan miring ke kanan
4. Bersiwak
5. Berkumur kumur dan memasukkan air ke dalam hidung secara bersama sama dalam satu waktu
6. Berlomba untuk mengumandangkan adzan
7. Bersegera shalat
8. Berdiri di shaf pertama untuk laki-laki
9. Mengikuti suara muadzin
10. Shalat istikhoroh
11. Berbuka puasa dengan makanan ringan
12. Meruqyah diri sendiri
Ada ancaman ketika meminta diruqyah, maka tidak akan bisa masuk ke dalam 72.000 orang yang masuk surga”

kegiatan pada senin sore di mushola kampus berjalan dengan hikmat yang diringi guyonan ust anonto kepada para audien dan di tutup dengan acara buka bersama.

Yang berat adalah istiqomah, dan yang mudah adalah istirahat.
Tidak akan kembali baik umat ini kecuali dengan kembali pada generasi pertama kita yaitu salafush shalih, yaitu dengan menjalankan sunnah. semangat menuju istiqomah dan tetap semangat

===================
#SyiarJafar
#GenerasiQuraniKinidanNanti
#AlbahrainMajid
(Mahabbah fii Jihad)

 

 

SANTRI “Ku Temukana CintaMu di Bulan Ramadhan”

DSCN1802

[PRESS REALEASE]

Rangkaian terakhir SANTRI (nuanSA ramadhaN kelauTan peRIkanan) yakni Buka Bersama Anak Yatim yang dilaksanakan pada hari Jum’at, 25 Mei 2018 bertempat di Panti Al Ishlah, Meteseh, Tembalang, Semarang

Kegiatan ini dibuka oleh MC yaitu Ziyad Barieklana, dilanjutkan pembacaan tilawatil Qur’an oleh Muhammad Jundissami. Sambutan diberikan oleh Pengasuh Panti Al Ishlah, kepala departemen syi’ar periode 2017/2018 Fadhel Juwarna dan ketua pelaksana SANTRI 2018 Galih Akmal Latif, dengan menghadirkan pembicara Ustadz Ananto Tri Prasetia, S.Pd dengan tema “Pentingnya Membaca Al Qur’an” dilanjutkan dengan buka bersama, shalat berjamaah serta penayangan film edukasi, dan diakhiri dengan doa penutup.

Slideshow ini membutuhkan JavaScript.

Kegiatan ini dilakukan untuk menutup rangkaian SANTRI dan diharapkan kebermanfaatan acara ini bisa dirasakan oleh seluruh civitas akademik, serta anak-anak dari Panti Al Ishlah khususnya. Semoga dengan berlangsungnya acara ini menambah warna-warni ramadhan di tahun ini

“Kutemukan CintaMu di di Bulan Ramadhan ”

IMG_6399

================
Departemen Syiar Ja’far
Al-Bahrain 2018
================

 

#SyiarJafar
#Santri2018
#AlbahrainMaJid
(Mahabbah fii Jihad)
#FpikBerAkhlak
#FpikBerPrestasi
#KitaBanggaJadiRohis

ABWELLING “Eksistensi Pemuda Muslim dalam Membangun Peradaban Dunia “

423927

“Sesungguhnya Allah mencintai orang-orang yang berperang dijalan-Nya dalam barisan yang teratur, mereka seakan-akan seperti suatu bangunan yang tersusun kokoh” (QS:As-Shaff 61 : 4)

Alhamdulillahirabbilā€™alamin
Semarang,(28/5) Telah terlaksana kegiatan ABWELLING ” Al Bahrain Wonderful Leadership Training” dengan Tema : Eksistensi Pemuda Muslim dalam Membangun Peradaban Dunia yang dilaksanakan di Kuttab Al Fatih. pada tanggal 4-6 Mei 2018.
.
ABWELLING sendiri merupakan kegiatan Training yang diisi oleh Materi yang menarik diantaranya
Materi 1 : Kedakwahkampusan oleh Hafizhul Haq
Materi 2 : Amal Jama’i oleh Muhammad Husein R
Materi 3 : Fiqih Dakwah oleh Ustadz Imron Hamzan
Materi 4 : Kepemimpinan oleh M. Akmal Ansari
ABWELLING juga diisi dengan permainan yang seru serta mengasah pengetahuan tentang materi yang disampaikan.
.
Semoga dengan adanya kegiatan ini dapat memupuk semangat serta memberikan manfaat bagi seluruh manusia. Aamiin
.
ā€Seandainya ada 100 orang pejuang Islam, pastikan salah seorangnya adalah kamu. Seandainya ada 10 orang pejuang Islam, pastikan salah seorangnya adalah kamu. Seandainya hanya tinggal seorang pejuang Islam, pastikan dia ialah kamu”
.
#PSDMbersama
#AlbahrainMaJid
(mahabbah fii Jihad)

Ramadhan MaGer (Mari Gerak)

Slideshow ini membutuhkan JavaScript.

Rangkai Pertama SANTRI (nuanSA ramdadhaN KelauTan peRikanan) yakni Kajian Pra-Ramadhan UKM-F Rohis Albahrain Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK) Universitas Diponegoro (Undip) berlangsung pada Jumat, 11 Mei 2018 bertempat di Ruang D111 FPIK Undip.

 

Kajiian Pra-Ramdhan ini dimulai dengan pembacaan susunan acara oleh MC, Ageng Setia A. A. dilanjut dengan tilawah Al-Qurā€™an yang dibacakan oleh M. Syahril. Acara ini diawali dengan sambutan dari Ketua Pelaksana (Andi Muhamad Aflah Aiman),
dan menghadirkan Pembicara muda yakni Din Fauzi M (Mas’ul Insani Undip 2017, dari Fakultas Psikologi 2014), dengan tema ā€œRamadhan MAGER Mari Gerakā€ dan diakhiri pembacaam do’a penutup.

85903

Kajian Pra-Ramadhan ini merupakan rangkaian dari Kegiatab Ramdhan di FPIK yakni SANTRI dengan Tema “Ku temukan Cintamu di Ramadhan Tahun Ini” . Kajian Pra-Ramadhan diadakan untuk membantu seluruh civitas akademika kampus FPIK Undip dalam mempersiapkan Ramadhan tahun ini agar lebih siap memetok buah kebaikan dengan menemukan cinta-Nya. Kegiatan ini mengundang oleh Organisasi Mahasiswa FPIK, Seluruh Dosen FPIK, Lembaga Rohis Fakultas Se-Undip dan Mahasiswa Umum.

“Jadikan Ramadhan-mu Tahun ini lebih Bermanfaat ”

Merangkul Ukhuwa Seluas samudra

================
Departemen Syiar Ja’far
Al-Bahrain 2018
================

AlbahrainMaJid

(Mahabba Fii Jihad)

#SyiaJafarĀ  #Santri2018Ā  #FpikBerAkhlakĀ  #FpikBerPrestasiĀ  #KitaBanggaJadiRohis

 

Barakallah Atas Terlaksananya Acara KBJR dan Lokakarya LDK INSANI Undip

INSANI, Bertempat di ruang teatrikalĀ gedung B lantai 1 Fakultas Kedokteran Universitas DiponegoroĀ telah terlaksanaĀ Ā acara KBJR dan LokakaryaĀ 2018 oleh LDK INSANI pada Ahad, 11 Maret 2018 .Ā kbjr 3

Acara ini di hadiri oleh seluruh LDK, LDF, dan LDJ tingkat Universitas Diponegoro, dimana acara ini diawali dengan penyampean materi dengan tema” Dakwa Kreatif Jaman Now” oleh Adam Raka Eksara (mas’ul Izzati 2015) kemudian dilanjutkan oleh pemaparan materi oleh kak Muhammad Iqna Syarhuddin dengan tema ” Prephetic Ledership” kemudian acara dilanjutkan oleh Pelantika bersama LDK,LDF dan LDJ

setelah acara pelantikan bersamaĀ  Lembaga Dakwah Tingkat Universitas Diponegoro dilanjutkan dengan linkar departemen lembaga Dakwa kampus,Ā  acara berikutnya penyampean materi terakhir oleh Ananda Yanuar ( kadep Syiar INSANI 2018, kadep Syiar Al-Bahrain 2017) dengan tema ” KBJR( Kami Bangga Jadi Rohis)”

acara KBJR dan lokakarya INSANI Undip di tutup dengan pembacaan Doa oleh saudar Dzikri H. R. ( kadep PSDM Al- Bahrain 2017) acara ini resmi di tutup dengan acara foto bersama lembaga dakwa kampus Tingkat Universitas Diponegoro, alhamdulillah acara ini berjalan dengan lancar, semoga dengan acara pelantikan ini teman-teman rohis amanah dan istiqomah dalam berdakwa.

Rapat Kerja Albahrain FPIK Undip 2018 Sukses Digelar

IMG_6134

Rapat Kerja (Raker) UKM-F Rohis Albahrain Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK) Universitas Diponegoro (Undip) berlangsung pada Sabtu, 10 Maret 2018 bertempat di Auditorium FPIK.

Acara dimulai dengan pembacaan susunan acara oleh MC, Ageng Setia A. A. Dan Firman. Dilanjut dengan tilawah Al-Qurā€™an yang dibacakan oleh M. Syahril. Acara Rapat kerja ini diawali dengan sambutan dari Ketua Pelaksana (Akmal yazid), Masul (M. Hafidz Maulavi haban), yang dilanjutkan dengan sambutan Dewan Pebimbing (Ilham Faturrohman).

Pada sesi berikutnya dilaksanakan pelantikan pengurus Al-Bahrain periode kepengurusan 2018/2019.

Acara rapat tahun ini juga menghadirkan motivator ditengah acara yaitu kak Aldi (pendiri Mandiri Art, dari FKMI SV), yang membawakan tema ā€œPemuda Dakwah dan kreatifitasā€ dan terakhir pemaparan program kerja Masā€™ul, Wamasā€™ul, Sekretaris Bendahara dan masing ā€“ masing departemen. Serta ditutup dengan pembacaan doa oleh saudara Wahyudi.

Rapat kerja Albahrain FPIK yang mengangkat tema ā€œMembangun Semangat Dakwah Kampus yang Kolaboratif dan Inovatif” ini dihadiri oleh pengurus aktif Albahrain FPIK, alumni, serta tamu undangan.

Doa Perpisahan Albahrain FPIK Undip 2017

Video doa perpisahan pengurus Albahrain FPIK Undip 2017 Read the rest of this entry

Launching Pengurus Albahrain FPIK Undip 2018

Bismillah. Launching Pengurus Albahrain FPIK Undip 2018 “Albahrain MaJid” Read the rest of this entry